
Patroli24jam. Meranti, 11 April 2025 — Bupati Kabupaten Kepulauan Meranti, AKBP (Purn) H. Asmar, menggelar pertemuan silaturahmi dan diskusi tindak lanjut rencana proyek energi terbarukan oleh investor asal Singapura. Pertemuan ini berlangsung di Ruang Rapat Lantai 2 Kantor Bupati Kepulauan Meranti, Jumat (11/4/2025).
Turut hadir dalam rapat tersebut jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) seperti Asisten Perekonomian, Keuangan dan Pembangunan, Asisten Administrasi Umum, serta kepala dinas dari berbagai instansi terkait seperti PUPR, Bappedalitbang, BPKAD, Perkimtan LH, DPMPTSP, BPN, Dinas Koperasi, UKM dan Naker. Hadir pula Camat Rangsang dan Kepala UPT KPH Tebing Tinggi.
Dalam sambutannya, Bupati Asmar menegaskan komitmen pemerintah daerah untuk mendukung masuknya investasi di Meranti, khususnya di sektor energi terbarukan. Ia juga meminta seluruh OPD untuk tidak mempersulit proses investasi.
“Yang paling utama, kita tidak ingin memberatkan investor. Walaupun tetap ada kerja sama dengan PLN, semuanya harus sesuai dengan hukum. Koordinasi dengan pihak keamanan juga sudah dilakukan agar investor merasa aman,” ujar Bupati Asmar.
Ia juga menambahkan bahwa masuknya investor dapat mempercepat pembangunan daerah dan membuka lapangan kerja baru bagi masyarakat.
“Saya meminta OPD untuk mendukung penuh proses ini. Jika investor banyak masuk, tentu akan terbuka peluang kerja bagi masyarakat kita,” tambahnya.
Sementara itu, Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Asisten II), Rokhaizal, menyatakan bahwa Pemkab Meranti mendukung penuh rencana investasi tersebut. Ia menyebutkan bahwa pemerintah daerah akan mempermudah segala proses perizinan agar proyek dapat segera berjalan.
“Kami mendukung penuh proyek energi terbarukan ini. Pemda akan memfasilitasi seluruh proses agar investor bisa segera beroperasi di Meranti. Kami juga berharap seluruh pihak dapat bekerja sama demi kemajuan daerah,” kata Rokhaizal.
Pertemuan ini diakhiri dengan diskusi bersama para OPD dan Camat Rangsang terkait langkah teknis dan administratif yang harus ditempuh untuk merealisasikan proyek tersebut.****
Editor…zamri.